Patroli Sahur Polres Grobogan Amankan 3 Pembalap Liar

-
-
Iyant Re
02 Maret 2025 - 1 menit dibaca
INFOGROBOGAN.ID, PURWODADI - Tiga pembalap liar diamankan saat patroli sahur yang dilakukan oleh Polres Grobogan, Minggu (2/3/2025) dini hari. Tak hanya motornya, ketiga pengendara juga dibawa ke mapolres untuk pemeriksaan lebih lanjut.
Kegiatan yang dipimpin oleh Wakapolres Grobogan Kompol Trisno Nugroho bertujuan untuk memastikan agar tidak terjadi gangguan kamtibmas yang dapat mengganggu kenyamanan masyarakat seperti aksi balap liar yang seringkali meresahkan, terutama pada jam-jam rawan seperti saat sahur.
Wakapolres Grobogan mengungkapkan, saat melaksanakan patroli sahur, pihaknya mendapat informasi adanya aksi balap liar di Jalan R. Soeprapto Purwodadi. Mendapat laporan tersebut, tim patroli langsung menuju lokasi.
"Akhirnya berhasil kita amankan para pembalap liar beserta sepeda motornya,” ungkapnya.
Sebagai bentuk sanksi tegas bagi para pelaku, lanjut Kompol Trisno Nugroho, sepeda motor yang digunakan untuk melakukan aksi balap liar tersebut bakal diamankan selama tiga bulan di Mapolres Grobogan.
“Kami tidak akan memberi toleransi terhadap aksi balap liar yang bukan hanya mengganggu ketertiban umum, tetapi juga berpotensi mengakibatkan kecelakaan lalu lintas,” tegas Kompol Trisno Nugroho.
Pihaknya mengimbau para orang tua agar lebih mengawasi anak-anak mereka, terutama pada waktu sebelum dan setelah sahur. Menurutnya, pada waktu tersebut sering dimanfaatkan oleh para remaja untuk melakukan aksi balap liar.
"Akan kami lakukan penindakan secara tegas terhadap para pelaku perang sarung maupun tawuran antar remaja," katanya.
Tags : #Balap Liar #Wakapolres Grobogan #Jalan R. Soeprapto #Patroli Sahur
Kreak Berulah di Tegowanu Grobogan, Satu Warga Terluka
Posting Terkait

Iyant Re
Admin at Infogrobogan.id-
Kategori
Populer Post

Mobil vs Kereta di Grobogan, 2 Orang Meninggal

Breaking News, Mobil Tertabrak Kereta Api di Desa Tunggak

Brak, Motor Bertabrakan dengan Truk di Tawangharjo
Posting Terbaru

Tiga Sungai Meluap, 22 Desa di Grobogan Terdampak Banjir

Terdampak Banjir, Jalur Kereta Api di Desa Papanrejo Grobogan Bisa Dilalui

Banjir Grobogan: Sebanyak 21 Desa di 6 Kecamatan Terdampak

Tinggalkan komentar