Rumah Produksi Roti di Tegowanu Terbakar, Pemilik Rugi Rp 300 Juta
-
-
Iyant Re
20 Juli 2024 - 1 menit dibaca
INFOGROBOGAN.ID, TEGOWANU - Sebuah rumah yang dijadikan tempat produksi roti tawar di Desa Mangunsari RT 02 RW 01 Kecamatan Tegowanu Kabupaten Grobogan terbakar, Sabtu (20/7/2024) sekitar pukul 11.20 WIB. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Kerugian materi ditaksir sekitar Rp 300 juta.
Kebakaran rumah milik Kusyanto (35), warga Desa Mangunsari tersebut diduga akibat mesin oven.
"Diperkirakan karena ada sisa margarin dan akibat panasnya oven, margarin jadi meleleh dan menyebabkan api," ungkap Kapolres Grobogan AKBP Dedy Anung Kurniawan melalui Kapolsek Tegowanu Iptu Setyo Budi Waluyo.
Kapolsek menjelaskan, kejadian bermula saat seorang pekerja memasak roti di oven. Setelah matang, ia memindahkan roti dari oven ke nampan yang sudah disediakan. Karena nampan kurang, ia ke depan rumah untuk mengambil nampan.
"Saat kembali ke mesin oven, ia sudah melihat adanya api yang mulai membesar membakar oven tersebut," kata Iptu Setyo Budi.
Melihat itu, lanjut kapolsek, pekerja tersebut memanggil dan berteriak minta tolong. Mendengar teriakan tersebut, warga pun berdatangan. Namun api semakin besar dan merambat membakar bahan baku roti dan gudang penyimpanan bahan bakar roti.
"Warga memadamkan api dengan alat seadanya menggunakan selang air. Akan tetapi api menjalar membakar dinding tembok rumah dan atap bangunan yang terbuat dari kayu," ujar Kapolsek Tegowanu.
Sekitar pukul 12.50 WIB, api akhirnya berhasil dipadamkan dengan bantuan sebanyak 2 unit Damkar. Yakni 1 Unit dari PT. Semen Grobogan dan 1 Unit Damkar Gubug.
Tags : #Kapolres Grobogan #Tegowanu #Kebakaran
Posting Terkait
Iyant Re
Admin at Infogrobogan.id-
Tinggalkan komentar